VIPBESTNEWS | Tempat Semua Berita Terbaru Nasional Dan Mancanegara

Gudang nya Berita Indonesia dan Dunia, kabar terbaru terkini. Situs berita terpercaya dari politik, peristiwa, bisnis, bola, tekno korupsi kriminal hingga gosip artis.

Pertumbuhan Properti Paling Prospektif IKN Termaksud 10 Besar

Pertumbuhan Properti Paling Prospektif

Pertumbuhan Properti Paling Prospektif IKN Termaksud 10 Besar Berdasarkan laporan Survey Proyeksi Pasar Properti 2025 yang dirilis Knight Frank
Indonesia, IKN menunjukkan kinerja positif dalam tiga tahun terakhir.

IKN berada di bawah kota-kota yang memang secara tradisi merupakan sentra pembangunan Indonesia Jakarta, misalnya, Knight Frank menempatkannya
sebagai kota paling prospektif pertama di Indonesia.

Diikuti oleh Denpasar, Surabaya, Semarang, Medan, Tangerang, Bekasi, Yogyakarta, dan Solo. Kendati dipandang prospektif, sebagian besar pelaku bisnis
properti belum merasa yakin untuk berinvestasi di IKN.

Pertumbuhan Properti Paling Prospektif

Ilustrasi IKN saat ini yang telah merampungkan pembangunan tahap I.

Country Head Knight Frank Indonesia, Willson Kalip, mengungkapkan, ketidakyakinan ini terkait keberlanjutan investasi dan pembangunan di IKN. Tahun 2025
sendiri kondisinya masih dibayangi berbagai tantangan, baik skala nasional maupun global.

“Tantangan terbesar yang harus dihadapi dalam mencapai akselerasi pertumbuhan Properti dan ekonomi di antaranya adalah gangguan supply chain, peningkatan suku bunga dan deflasi,” ujar Willson.

Sementara itu, pengaruh kondisi global seperti pemilu di Amerika Serikat diprediksi tidak terlalu berdampak terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.

Namun demikian, tren kenaikan investasi asing diprediksi bakal berlanjut, terutama ditopang aliran dana yang bergulir sejalan dengan relokasi manufaktur China akibat
perang dagang antara Amerika Serikat dan China, yang membuka peluang terhadap sektor logistik dan industri nasional.

Keputusan manufaktur China merelokasi pabrik, menjadi salah satu kesempatan bagi Indonesia untuk memperkuat rantai pasok regional, serta meminimalkan tantangan distribusi.

Para pelaku properti masih optimistis di tengah berbagai tantangan global yang belum kunjung mereda. Bahkan, sebagian besar percaya bahwa harga properti tetap akan terus
meningkat dalam beberapa tahun ke depan.

Beberapa isu, seperti pelemahan daya beli segmen menengah, tingginya harga tanah, dan kenaikan suku bunga diprediksi akan menjadi tantangan yang harus dihadapi dalam
pertumbuhan sektor properti tahun 2025.

Stakeholders juga memprediksi bahwa, subsektor industri, data center dan pergudangan akan tumbuh positif tahun 2025. Sementara itu, subsektor residensial, hotel, ritel, dan villa
akan tumbuh moderat. Sedangkan subsektor yang lain diperkirakan masih tetap stagnant.

Seiring dengan kemajuan pembangunan IKN, para ahli memprediksi nilai properti di kawasan ini akan terus meningkat secara signifikan dalam beberapa tahun ke depan,
menjadikannya salah satu pilihan investasi terbaik di Asia Tenggara.